Author Archive

Ruang Metric Resmi Dibuka

Metric (Mathematics Tutorial and Consultation) merupakan salah satu fasilitas yang disediakan oleh Program Studi Sarjana Matematika FMIPA UGM untuk membantu Mahasiswa Program Sarjana Matematika FMIPA UGM dalam memperdalam pemahaman tentang materi perkuliahan. Mahasiswa diperbolehkan untuk berkonsultasi dan berdiskusi tentang materi perkuliahan. 

Launching Metric secara resmi telah dilakukan pada Kegiatan Sarasehan Dosen dan Mahasiswa Hari Jumat Tanggal 9 Agustus 2019.

Fasilitas in melayani mahasiswa mulai tanggal 26 Agustus 2019 dengan jadwal sebagai berkut:

Mahasiswa dapat berkunjung ke Ruang Metric di Gedung Matematika FMIPA UGM Lantai 3. Apabila fasilitator yang bertugas tidak berada di Ruang Metric, silakan menghubungi kontak yang tertera di ruang tersebut.

SGTA Bagi Mahasiswa Yang Memulai TA di Semester I 2018/2019

Pada hari Sabtu, 19 Mei 2018, Program Sarjana Program Studi Matematika FMIPA UGM menyelenggarakan Studium Generale Tugas Akhir (SGTA) bagi mahasiswa Program Sarjana Program Studi Matematika FMIPA UGM yang akan mulai mengambil Tugas Akhir di Semester I 2018/2019.

Dalam acara ini, disampaikan penjelasan tentang Tugas Akhir dalam format baru, yakni 9 SKS (https://s1math.fmipa.ugm.ac.id/en/new-credit-of-undergraduate-thesis/), dan juga presentasi (Seminar TA 1) oleh 3 mahasiswa, untuk mengawali pelaksanaan TA 9 SKS.

 

Berbagi Pengalaman Tentang Matematika dan Dunia Kerja

Pada akhir bulan November 2017, tepatnya hari Selasa tanggal 21 November 2017, Departemen Matematika (khususnya Prodi S1 Matematika) mempunyai tamu alumni, yaitu Bapak Jacob Ivan. Beliau adalah alumni Prodi S1 Matematika angkatan 2007, dan saat ini bekerja di suatu perusahaan yang bergerak di bidang IT. Disamping kesibukan dalam pekerjaannya, beliau juga menjabat sebagai Ketua GALATIKA UGM (Keluarga Alumni Matematika UGM).

Bapak Jacob Ivan membagikan pengalamannya kepada adik-adik mahasiswa Prodi S1 Matematika UGM tentang matematika dan kompetensi lulusan matematika di dunia kerja. Acara yang dikemas dalam bentuk ceramah dan diskusi ini dihadiri sekitar 30 mahasiswa Prodi S1 Matematika dari berbagai angkatan.Acara ini berlangsung dengan lancar dan dengan diskusi aktif antara narasumber dan para mahasiswa.

 

Prestasi Mahasiswa Matematika UGM di Ajang MaG-D X 2017 ITB

Program Sarjana Prodi Matematika FMIPA UGM ikut serta dalam MaG-D (Mathematical Analysis & Geometry Day) 2017 yang diselenggarakan di ITB pada hari Sabtu, 29 April 2017, dengan mengirimkan sepuluh mahasiwa perwakilan Program Sarjana Prodi Matematika UGM, yang dikelompokkan dalam lima tim:

  • Garry Ariel dan Kurniawan (UGM1);
  • Resita Sri Wahyuni dan Mohamad Fahruli Wahyujati (UGM2);
  • Muhammad Musta’in dan Muhammad Ihsan (UGM3);
  • Mu’amar Musa Nurwigantara dan Dani Natanael (UGM4);
  • Mufti Al Ummam dan Alzimna Badril Umam (UGM5);
    (urutan berdasarkan nomor pendaftaran)

Untuk kategori kelompok, Tim UGM 3 (Muhammad Musta’in dan Muhammad Ihsan) berhasil meraih Juara II dan Tim UGM 2 (Resita Sri Wahyuni dan Mohamad Fahruli Wahyujati) berhasil meraih peringkat Harapan I.

Untuk kategori individu, Perwakilan Matematika UGM memperoleh 4 medali emas, 3 perak, dan 2 perunggu. Medali emas diraih oleh Resita Sri Wahyuni, Garry Ariel, Muhamad Musta’in, dan Muhammad Ihsan. Medali perak diperoleh oleh Mu’amar Musa Nurwigantara, Alzimna Badril Umam, dan Dani Natanael. Sedangkan medali perunggu diraih oleh Mohamad Fahruli Wahyujati dan Mufti Al Ummam.

Info Akademik

Seminar TA I dan Ujian Akhir TA II

Links



Akreditasi